Tentang Saya - Ruang Tunggu

10/11/09

Tentang Saya


Farid Ikhsan Asbani, itu nama saya yang jika disingkat menjadi farikhsaba. Seorang perantau asal jogja yang hendak berbagi lewat dunia literasi, karena bagi saya, berbagi adalah investasi. Saya pernah bekerja di dunia penerbitan selama 2,5 tahun. Takdir kemudian mengantarkan saya pada sebuah pekerjaan pengabdian, menjadi seorang public officer.

Di sini, saya menulis berbagai hal, apa saja: puisi, hikmah, pencarian kebenaran, opini, resensi, blogging, internet, komputer, software, dan sebagainya. Namun demikian, saya punya kecenderungan untuk menulis tentang hal-hal berikut:

1. Puisi: Jika ditanya sebabnya, barangkali tidak berbeda dengan fotografer. Jika fotografer suka menangkap keindahan objek/peristiwa lewat citra/gambar, maka saya menangkapnya melalui kata.

2.Renungan/hikmah: Sesuatu di balik peristiwa, dengan memahaminya kita bisa bercermin untuk membaguskan amal kita dan berproses menjadi lebih bijak.

3. Teknologi: mungkin tidak banyak tulisan saya tentang ini, tapi setidaknya ada. Saya suka teknologi, terutama yang berhubungan dengan IT, lebih khusus pada program-program open source, karena saya suka filosofinya, semangatnya, dan dukungan komunitasnya.

4. Resensi: Masih sedikit buku yang saya ulas di sini, dan ke depan saya berharap bisa menambah tulisan tentang ini.

Ya, selamat datang di dunia farikhsaba. Silakan kontak saya di admin@farikhsaba.web.id

Bagikan artikel ini

4 comments

  1. Barakallahulakuma wa baraka 'alaika wa jama'a bainnakuma fii khoir...

    ---

    selamat yaaa.. ^_^
    'afwan komen diisini :D

    ReplyDelete
  2. web anyar ki pak?

    ReplyDelete
  3. ini yang lama, kok, tapi dengan tampilan baru :)

    ReplyDelete

Silakan meninggalkan komentar Anda di sini